Peluang Bisnis Peternakan, Usaha Ternak Yang Cepat Panen Cepat Untung Dan Menjanjikan

Comments · 87 Views

Untuk kali ini kita akan membahas tentang usaha ternak yang cepat panen dengan keuntungan dikisaran 200 ribu dalam seharinya. Untuk usaha ternak ini modalnya kecil untungnya besar dan juga cepat bisa panen, seperti apakah usahanya,

  1. Ternak Ayam Pedaging
    Jika mau usaha ternak ayam yang cepat panen pilihlah ternak ayam pedaging, umumnya orang akan memanen ketika ayam berumur 30-35 hari dengan bobot 2 kilo gram. Hal-hal yang perlu disiapkan adalah kandang, tempat minum dan juga tempat pakan, ukurannya menyesuaikan dengan jumlah ternak.
  2. TernakIkan Lele
    Secara umum siklus ternak lele ini dikisaran 3-4 bulan namun kita bisa mempercepat waktu panen, waktu tercepat untuk memanen lele kurang lebih sekitar 2 bulan.

    Dengan catatan selalu jaga kualitas air, pilih kualitas pakan yang terbaik minimal yang mengandung 31% protein, dan pilihlah bibit yang unggul agar tidak mudah mati.

  3. TernakJangkrik
    Ternak jangkrik juga cepat panen dengan siklus bekisar 35 hari, bahkan jika makanannya berkualitas dan diberikan secara cukup panennya bisa lebih cepat.

    Pakan jangkrik umumnya pellet dan pur, tetapi untuk jangkrik berusia 10 hari hanya perlu diberi sayuran, jangkrik yang dibudidaya umumnya untuk konsumsi hewan peliharaan.

    Jadi kita bisa memasarkan hasil panen jangkrik ke toko pakan hewan, bahkan menjualnya sendiri secara online juga sangat menguntungkan.

  4. Ternak Love Bird
    Daya tarik pada burung love bird tentu saja pada warnanya, beberapa love bird dengan warna langka biasanya dijual dengan harga yang cenderung lebih tinggi.Yang menarik ternyata ternak love bird sangat diminati karena termasuk usaha ternak yang 1 bulan cepat panen dan juga berpotensi dapat untung yang besar.

  5. TernakKroto
    Kroto sebenarnya punya nilai jual yang bagus, permintaannya tinggi tetapi peternak kroto tidak terlalu banyak, disinilah letak peluang menjajaki ternak kroto

Comments